Sukseskan Pilkada Serentak, Rabu 27 November 2024

Media Network
Politik

Bimtek PDI Perjuangan Sulut untuk Strategi Pileg dan Pilpres

Tinta.news – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) baru-baru ini menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) yang tak biasa! Anggota DPRD Provinsi, Kabupaten/Kota, dan Se-Provinsi Sulut, termasuk anggota fraksi PDI Perjuangan DPRD Bolsel, turut meramaikan agenda penting ini.

Acara berlangsung di Hotel Luwansa Manado selama tiga hari, mulai dari tanggal 19 hingga 21 Januari 2024. Fadli Tuliabu, atau FT akrabnya, mengungkapkan bahwa kegiatan ini bukan hanya sekadar penguatan kapasitas anggota DPRD, melainkan juga strategi untuk memenangkan Pileg dan Pilpres.

“Sungguh bermanfaat dan menambah ilmu pengetahuan bagi kami sebagai kader PDI Perjuangan,” kata FT dengan semangat ‘Torang pe Tamang’.

Anggota DPRD Bolsel dari fraksi PDI Perjuangan ini menegaskan bahwa Bimtek ini bukan hanya tentang memahami proses legislatif, tetapi juga mengupgrade strategi pemenangan Pileg dan Pilpres yang akan berlangsung pada 14 Februari mendatang.

“Materinya sangat baik, menambah wawasan ketika berinteraksi dengan masyarakat, dan yang paling penting, semua strategi ini untuk mensejahterakan masyarakat Bolsel tercinta,” ujarnya.

Calon DPRD Bolsel nomor urut 2, Daerah Pemilihan I Bolaang Uki-Helumo (Dapil-I), meyakini bahwa penguatan kapasitas seperti ini sangat penting di era kemajuan teknologi. “Sebagai wakil rakyat, kita harus memiliki kualitas, kapabilitas, dan komitmen untuk memperjuangkan kepentingan masyarakat,” tegasnya.

Ketua Komisi II DPRD Bolsel, Zulkarnain Kamaru, menambahkan bahwa setiap kader akan mengembangkan strategi pemenangan di dapil masing-masing. “Kami telah dibekali pengetahuan sehingga setiap calon DPRD Bolsel, khususnya kader PDI Perjuangan, memiliki strategi jitu di wilayahnya,” kata ZK sapaan akrabnya dengan semangat ‘Samua pe Tamang’.

Optimisme juga terpancar dari Ketua Fraksi Trisakti PDI Perjuangan Bolsel ini. “Kami yakin Bolsel akan menjadi ‘sarang Banteng’ pada Pileg dan Pilpres 14 Februari 2024 mendatang,” tegasnya.

Caleg DPRD Bolsel Dapil III Kecamatan Posigadan, mengajak seluruh kader dan simpatisan PDI Perjuangan Bolsel untuk tegak lurus memenangkan Pileg dan Pilpres 2024. “Dengan gaya politik santun, tawaran gagasan yang memajukan daerah serta masyarakat, kami optimis meraih suara terbanyak,” pungkasnya dengan keyakinan nomor urut 1 DPRD Kabupaten Bolsel dari partai PDI Perjuangan. (red)

JZ22AMI

Aktif sebagai jurnalis sejak tahun 2010. "Mengamati, merespons, merekam dan menceritakan kisah" #DSAS

Berita terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button